
Andres Iniesta baru saja mendarat di Jepang untuk bergabung dengan tim Vissel Kobe, mantan pemain Barcelona tersebut bisa langsung bermain dengan tim barunya di Jepang pada akhir minggu ini.
Iniesta mendarat di Bandara Kansai, dia disambut sekitar 300 fans Vissel yang sudah sanggat antusias dengan kedatangan mantan bintang Barcelona tersebut.
Iniesta sebelumnya telah menandatangani kontrak selama 2 tahun dengan tim Vissel dan mendapatkan bayaran pertahun yang mencapai $30 juta.
Iniesta datang disaat Kobe sedang bertanding karena Liga Jepang sedang berjalan ditengah musim saat ini, Vissel ada diperingkat ke 6 sementara dibawah Consadole Sapporo, Cerezo Osaka, Kawasaki, FC Tokyo dan Sanfrecce.
"Ini menjadi perjalanan yang cukup panjang, tapi saya tak sabar untuk datang ke Jepang. Saya antusias untuk bermain dengan rekan-rekan di Vissel." katanya.
"Saya berharap fans bisa menikmati saya dan tim saat bermain. Saya akan memberikan yang terbaik demi menyukseskan tantangan baru ini." lanjutnya.
Menurut dari berita yang beredar Iniesta dijadwalkan mulai menjalani sesi latihan perdana bersama dengan Vissel pada hari Jumat dan langsung bisa menjalani laga debut di Liga Jepang paling cepat dihari Minggu ketika Vissel menghadapi Shonan Bellmare.
Aksi aksinya ditengah lapangan bersama dengan Barcelona dinilai sangat bagus dan sudah dinanti nantikan oleh semua supporter Vissel Kobe dan publik sepakbola Jepang.
"Saya ingin bermain secepatnya. Saya akan mencapai kondisi terbaik pada minggu nanti dan mudah-mudahan bisa memperlihatkan permainan yang hebat kepada fans." tutupnya.