Baca Berita Bola - TogelBola88

Baca Berita Bola 88 - TogelBola88

Senin, 24 Desember 2018

Zidane Menjadi Solusi Masalah Manchester United


Louis  Saha mendukung Zinedine Zidane sebagai manager tetap Manchester United. Dikatakan Zinedine Zidane merupakan solusi yang tepat bagi permasalahan Manchester United saat ini.

The Red Devils telah menunjuk Ole Gunnar Solskjaer sebagai manager sementara. Mantan pemain Manchester United itu pun dikontrak hingga akhir musim ini.

Spekulasi terkait siapa yang bakal menjadi manager tetap Manchester United masih terus bergulir. Padahal Solskjaer baru saja mencatat kemenangan telak 5-1 saat Manchester United bertandang ke markas Cardiff City.

Manager Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino menjadi sosok yang paling sering dikaitkan dengan Manchester United. Namun menurut Saha, Zidane adalah sosok yang tepat bagi Manchester United.

"Saya adalah pendukungnya Zidane. Dia adalah pemain yang luar biasa, pelatih, dan tidak ada yang setara. Dalam hal komunikasi, dia telah membuat banyak kemajuan. Ketika saya mendengar dia berbicara, itu luar biasa." kata Saha kepada Omnisport.

"Dia bernafas dengan sepakbola, dia adalah orang yang energik, punya semua kualitas yang harus dihormati. Dia tahu bagaimana menyeimbangkan serangan dan pertahanan," sambung mantan pemain MU itu.

"Di Real Madrid, dia memiliki tiga monster ofensif, dan dia harus membuat hubungan dengan pertahanan. Itu sangat hebat."

"Bagi saya, Zidane pilihan terbaik untuk United. Saya pikir dia akan mendapat dukungan dari para suporter, staf, dan presiden karena dia pantas mendapatkannya. Dan kita harus memberinya waktu," tegasnya.

Real Madrid adalah satu-satunya klub profesional yang dilatih Zidane. Bersama Los Blancos, Zidane mempersembahkan satu trofi La Liga, satu Piala Super Spanyol, tiga Liga Champions, dua Piala Super Eropa, dan dua Piala Dunia Antarklub.